Minggu, 24 Juli 2016

LIBURAN
Liburan idul fitri kemarin saya pergi ke rumah nenek saya di kota malang, saya berangkat menggunakan pesawat bersama keluarga. Perjalanan di pesawat agak ngeri karena kondisi cuaca di Jakarta hujan dan awan yang tebal membuat pesawat bergoyang goyang. Kebanyakan aktifitas saya selama liburan adalah tidur dan main game. Saat hari raya idul fitri saya dan keluarga solat ied bersama di taman krida budaya yang letaknya di depan komplek rumah nenek saya. Setelah itu saya makan ketupat opor bersama keluarga besar ibu saya. Saya menghabiskan 2 ketupat karena saya sangat lapar ,setelah itu saya salam salaman dan mendapat THR dari om dan tante saya.
 Setelah itu saya mengunjungi rumah bude saya untuk berkumpul dengan keluarga papa saya disana saya ngobrol dan makan camilan. Lalu setelah dari rumah bude saya saya pergi ziarah ke makam kakek dan nenek saya yang dari keluarga papa. Makamnya ada di kota blitar sehinggasya harus menempuh perjalanan sekitar 2 samoai 3 jam untuk menuju ke sana. Setelah ziarah saya makan siang bersama keluarga ,lalu khirnya saya kembali ke malang. Saya sampai dimalang malam hari karena lalu lintas agak padat , sesampainya dimalang saya makan malam di restoran Batavia bersama papa mama dan kakak2 saya.
 Kesokan harinya saya merayakan ulang tahun papa saya dengan makan bersama, hampir seluruh keluarga besar datang. Kami semua sngat senang, saya makan sangat banyak smpai kekenyangan karena makananya sangat enak. Lalu kami semua pulang dan kembali melakukan aktivitas masing masing. Malam harinya sya main PES 2013 di computer adek sepupu saya yang bernama BJ. Saya main baru 5 menit lalu adek sepupu saya yang bernama fatih mengganggu saya dan meminta saya untuk bermain PES 2013 bersamanya. Karena saya tahu fatih belum bisa main pes stiknya saya cabut dan saya main sendiri. Namun baru satu babak saya bermain fatih berkata ia bosan main pes dan mau ganti permainan. Saya pun meladeninya dan menunggu ia bermain sampai akhirnya dia disuru tidur oleh umi nya. Saya pun sangat senang dan sya lanjut main PES sampai malam.
Keesokan harinya sya diajak ke pantai oleh kakak saya,saya pergi bersama beberapa kakak sepupu saya daan bersama kakak2 saya. Kami berangkat sekitar jam 10 pagi perjalanan ke pantai agak jauh jadi jam setengah 12 saya dan rombongan berhenti di sebuah masjid yang berwarna hijau saya solat jumat disana. Setelah itu kami melanjutkan perjalanan , akhirnya kami sampai di tempat tujuan.kami menuju pantai watu leepek yang berada tidak jauh dari pantai balekambang namun menurut saya lebih sepi dan lebih indah. Menuju ke pantai it memerlukan sedikit berjalan menembus pepohonan dan melewati batu karang. Di pantai itu saya dan rombongan melepas sandal agar tidak kotor ,namun sandal sandal kami tersapu ombak dan terbawa kelaut. Sepupuku yang bernama qory berenang untuk menyelamatkan sandal sandal kami , tapi yang aneh adalah sandalnya sendiri hanya ada satu dan pasanganya hilang entah kemana. Di sebelah pantai ada batu karang besar yang bagus, kami dapat memanjatnya. kami memanjat lewat pinggir batu karang yang ada tanah dan pohonya , saat memanjat saya terpeleset dan bodohnya saya berpegangan ke tanaman lidah buaya yang memiliki duri. Namun saya berhasil sampai ke atas, sesampainya di atas qory mengaduh aduh kesakitan karena kakinya yang tak bersandal harus menginjak batu karang yang tajam.walaupun dengan beberapa kesialan kami dapat melihat pemandangan yang sangat indah. Itulah kisah liburan saya.  
        

Editor : vryzha dutchka

Tidak ada komentar:

Posting Komentar